Thursday, November 13, 2014

UTS Matematika Bisnis AKT Gasal 1415

Ulangan Tengah Semester, Semester Gasal 2014/ 2015. Fakultas Bisnis dan Teknologi Informasi Universitas Teknologi Yogyakarta (FITB UTY). Matematika Bisnis, D3 Akuntansi, Dosen Sasongko Fabiarso, Kamis, 13 November 2014, 100 Menit, Open Textbook.

1.      Fungsi permintaan suatu produk ditunjukkan oleh persamaan Qd = 30 – P, dan sungsi penawarannya Qs = 2P – 12.
a.       Berapa harga dan jumlah keseimbangan pasar?
b.       Apabila pemerintah mengenakan pajak sebesar 9 per unit, berapa harga dan jumlah keseimbangan setelah adanya pajak?
c.       Tunjukkan keseimbangan poin (b) dalam bentuk grafik!
d.      Berapa besar pajak yang dibayar produsen?
2.      Dalam suatu perekonomian tertutup, diketahui fungsi belanja konsumsi, belanja investasi, belanja pemerintah, dan pajak sebagai berikut:
C = 150 + 0,6Yd
I = 100 + 0,2Y
G = 200
T = 50
a. Hitung tingkat keseimbangan pendapatan keseluruhan dalam perekonomian ini!
b. Berapa besar belanja konsumsi?
c. Berapa besar nilai investasi?
3.      Suatu perusahaan menghasilkan sebuah produk mempunyai biaya tetap total sebesar Rp. 45.000.000,00 dan biaya variabel per unit sebesar Rp. 550.000,00. Selanjutnya bagaimana pemasaran menetapkan harga jual produk tersebut adalah Rp 650.000,00 per unit.
a.       Berapa jumlah unit produk yang harus dijual agar perusahaan memperoleh hasil pulang pokok (BEP)?
b.      Jika biaya variabel per unit turun menjadi Rp. 500.000,00, berapa jumlah unit produk yang harus dijual agar perusahaan memperoleh hasil pulang pokok?
c.       Berdasarkan poin (b), jika perusahaan menjual 325 unit produk, apakah terjadi kerugian atau keuntungan? Dan berapa jumlah keuntungan atau kerugian tersebut?

~ 291114 ~ 


No comments:

Post a Comment